RIENEWS.COM – Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang melantik 45 pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Ke-45 pejabat yang dilantik, 5 di antaranya Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (eselon II) dan 40 lainnya Pejabat Administrator (eselon III).
Ke-45 pejabat diambil sumpahnya oleh Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang, Jumat 1 Oktober 2021, di Aula Kantor Bupati Karo.
Para pejabat Pemkab Karo tersebut dilantik berdasarkan SK Bupati Karo No 821.22/746/BKD/2021 tanggal 10 September 2021 tentang Pengangkatan dan Pemberhentian Pegawai Negeri Sipil Dalam jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo, dan SK Nomor: 821.23/750/BKD/2021 tanggal 28 September 2021 tentang Pengangkatan dan Pemberhentian Pegawai Negeri Sipil Dalam Jabatan Administrator di lingkungan Pemkab Karo.
Baca Juga:
Percepat Vaksinasi Covid-19, Kapolres Tanah Karo Bentuk Tim Vaksinator