RIENEWS.COM– Bupati Karo Terkelin Brahmana melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Jernih Tarigan membuka Olimpiade Sains Tingkat SMP 2018, Sabtu 24 Maret 2018, yang diselenggarakan di SMP Negeri 1 Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatera Utara.
Kepada para peserta, Bupati Karo berpesan olimpiade identik dengan nilai-nilai sportivitas, menghargai kelebihan kawan, bangga kepada diri sendiri, akhir dari olimpiade itu adalah membaur.
“Jadikanlah olimpiade untuk mengeksploitasi kemampuan secara maksimal. Kalian semua adalah putra-putri terbaik Kabupaten Karo, selamat berkompetisi, belajar, dan berkompetisilah dengan dengan jujur dan menjunjung sportivitas yang tinggi. Hasil olimpiade bukanlah akhir dari segala-galanya, tetapi awal sesuatu untuk memulai yang lebih baik dimasa mendatang,” ujar Jernih Tarigan.