RIENEWS.COM – Pemerintah Kabupaten Karo menggelar tepungtawar kepada 32 jamaah calon Haji yang akan berangkat menunaikan ibadah Haji 2019. Acara tepung tawar digelar Pemkab Karo di Aula Kantor Bupati Karo, Kabanjahe, dihadiri Wakil Bupati Karo Cory Seriwaty Sebayang, Rabu 25 Juli 2018.
Kabupaten Karo di tahun 2018 tercatat 32 orang jamaah calon Haji, 10 jamaah laki-laki dan 22 jamaah perempuan, yang berasal dari Kecamatan Kabanjahe, Lau Baleng, Berastagi, Simpang Empat, Tigabinanga, dan Kecamatan Payung.
Ke 32 jamaaah calon Haji asal Karo akan memasuki Asrama Haji Kota Medan pada Kamis 26 Juli 2018, dan direncanakan terbang menuju Madina pada Sabtu 28 Juli 2018.
Baca Berita: 217 Ribu Warga Karo Terdaftar Sebagai Pemilih Pileg-Pilpres 2019
Berita Populer: Pj Gubernur Sumut Kumpulkan 8 Bupati Kawasan Danau Toba
Wakil Bupati Karo Cory Seriwaty Sebayang mengucapkan selamat melaksanakan ibadah Haji kepada para jamaah.
“Semoga bapak ibu jamaah, menjadi haji dan hajjah yang mabrur dan mabruroh, yang dapat bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga masyarakat, nusa bangsa dan agama,” ujar Cory.