Bupati Karo-Staf Kepresidenan Tinjau Lokasi Huntap III

Bupati Karo Terkelin Brahmana (menunjuk) bersama Tim Monev BPNB Kolonel Inf Yufti Senjaya, Staf Kepresidenan Abed Nego Tarigan, Kalak BPBD Karo Martin Sitepu dan pejabat lainnya, Senin 5 Agustus 2019, meninjau lokasi pembangunan huntap tahap III. [Foto Ist | Rienews]

RIENEWS.COM – Bupati Karo Terkelin Brahmana bersama Staf Kepresidenan Abed Nego Tarigan, Tim Monev BNPB Kolonel Inf Yufti Senjaya, Asisten I Pemerintahan Kabupaten Karo, Suang Karo-karo, Kalak BPBD Karo Martin Sitepu, Kabid RR BPBD Subur Tambun, Kabid Logistik BPBD Natanail Perangin-angin, meninjau lokasi pembangunan hunian tetap (Huntap) III. Pembangunan huntap tahap III dilakukan di tiga desa dan satu dusun.

Peninjauan ini dilakukan Bupati Karo guna memastikan kesiapan pemenang tender, telah memasukkan bahan-bahan material untuk pembangunan rumah warga relokasi  Gunung Sinabung, sekaligus sebagai bahan masukan kepada Presiden Jokowi melalu Staf Kepresidenan, Abed Nego Tarigan, dan BNPB.

Kalak BPBD Karo Martin membenarkan peninjauan lokasi tempat pembangunan huntap tahap III oleh Bupati Karo bersama Staf Kepresidenan, Senin 5 Agustus 2019.

Berita Sebelumnya: Peletakan Batu Pertama Pembangunan Relokasi Tahap III Ditunda

“Peninjauan ini untuk mengecek kesiapan di lapangan terkait material yang sudah masuk. Sebab dalam minggu ini pembangunan huntap tahap III akan segera dimulai sambil menunggu proses pemenang tender akan ditayangkan,” ujar Martin.

“Kita sudah lihat, pasir, kerikil, batubata dan kayu semuanya bahan ini  sudah masuk, artinya pembangunan minggu ini akan start,” tegasnya.

Baca Berita:

Gempita Merah Putih di Bumi Turang