RIENEWS.COM – Wilayah kumuh di Kabupaten Karo kini tersisa 16,20 persen atau seluas 21,47 hektar. Pemerintah Kabupaten Karo bertekad akan mengwujudkan Kabupaten Karo tanpa wilayah kumuh.
Hal tersebut disampaikan Bupati Karo saat membuka lokakarya Program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) Kabupaten Karo 2019, yang digelar di Hotel Rudang Berastagi, Rabu 23 Oktober 2019.
Ditegaskannya, kota tanpa wilayah kumuh bagian dari komitmen Pemerintah Kabupaten Karo. Karena itu, Terkelin berharap dari lokarya Program Kotaku terlahir pemahaman, strategi dan wawasan menjadikan Kota Karo tanpa kawasan kumuh.
“Jadikanlah lokakarya ini menjadi pemahaman, strategi, dan wawasan menjadi tanpa kota kumuh. Ini harus jadi persepsi kita semua. Jangan hanya fokus kepada yang tidak bermanfaat, tapi bermanfaatlah bagi masyarakat,” ucap Terkelin.
Menurutnya, pelaksanaan Program Kotaku sebagai upaya untuk membangun platform dan juga kolaborasi pemerintah dengan masyarakat.
Baca Berita: