RIENEWS.COM – PT Avrist Assurance mengeluarkan produk asuransi kesehatan terbaru Avrist Prime Hospital and Surgical untuk memenuhi kebutuhan medis dalam rawat inap dan pembedahan bagi keluarga, serta memberikan akses dalam mendapatkan perawatan kesehatan terbaik di dalam negeri maupun di luar negeri.
Head of Corporate Marketing Communications PT Avrist Assurance, Ernest Febrianto, mengatakan, komitmen Avrist Assurance dalam menyediakan asuransi sebagai solusi cerdas bagi setiap rumah tangga di seluruh Indonesia.
“Nasabah kami adalah motivator terbesar kami untuk menciptakan produk proteksi inovatif yang melindungi tidak hanya pemegang polis, tetapi juga keluarga besarnya. Avrist Prime Hospital and Surgical adalah solusi yang kami berikan untuk memberikan perlindungan kesehatan dan akses pada perawatan kesehatan terbaik yang dapat dirasakan oleh seluruh anggota keluarga besar pemegang polis, salah satunya pertanggungan biaya perawatan kanker,” ujarnya kepada wartawan dalam virtual zoom, Rabu 16 September 2020.
Dijelaskannya, Avrist Prime Hospital and Surgical memberikan asuransi perawatan kesehatan bagi pemegang polis dengan barisan keunggulan utama yakni Plan Keluarga yang mencakup orang tua dan keluarga lainnya.
Baca Berita:
Kapolres Tanah Karo Pimpin Langsung Penggerebekan Ladang Ganja di Desa Beganding
PT Tirta Sibayakindo Terima Piagam Prokes Covid 19 dari Bupati Karo