RIENEWS.COM – Bupati Karo Terkelin Brahmana mengungkapkan telah mengembalikan konsep new normal kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, dengan beberapa masukan yang sesuai dengan Kabupaten Karo.
Pemerintah Kabupaten Karo hingga kini fokus dalam penanganan pencegahan penyebaran virus corona (Covid-19) hingga melandaikan kurva penyebaran.
“Pemkab Karo memilih akan lebih fokus terhadap langkah-langkah yang selama ini sudah dilakukan untuk menangani penyebaran virus Corona (Covid-19). Yang paling sekarang, melandaikan grafik kurva Covid-19,” kata Terkelin.
Penerapan protokol kesehatan mencegah penyebaran Covid-19, tegas Terkelin, perlu lebih ditaati oleh masyarakat menjelang memasuki penerapan new normal di Kabupaten Karo.
Baca Berita:
Menteri Tito Karnavian Puji Kesiapan Anggaran Pilkada Karo 2020
Protes BLT-DD, Warga Sukababo Cegat Bupati Karo
“Hingga sekarang Pemkab Karo dan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Karo masih fokus penanganan dan imbauan-imbauan ke masyarakat, agar protokol kesehatan lebih ditaati lagi,” ujarnya.
Hal ini disampaikan Terkelin Brahmana usai meninjau penerapan protokol kesehatan di PT Tirta Sibayakindo Berastagi, pada Kamis 2 Juli 2020.
Dijelaskannua, Pemkab Karo bersama GTPP Covid-19 saat ini terus melakukan persiapan menuju new normal.
“Draf aturan dan kebijakan new normal yang dikirim Pemprov Sumut ke kita (GTPP Covid-19) Kabupaten Karo sudah dikembalikan lagi ke Pemprov Sumut setelah diberikan masukan di sana-sini sesuai karakteristik Kabupaten Karo,” ungkapnya.
Masukan diberikan, sebut Terkelin, dikarenakan tidak semua daerah sama.
“Setelah rampung, Pemerintah Sumut akan segera mengirimkan permohonan untuk memberlakukan new normal kepada Menteri Kesehatan,” imbuhnya.