RIENEWS.COM – Pemerintah Kabupaten Karo mendukung program Kampus Merdeka yang digalakkan Universitas Simalungun (USI). Bentuk dukungan ini diwujudkan dalam penandatanganan memorandum of understanding (MoU) oleh Bupati Karo Terkelin Brahmana dan Rektor USI Dr. Corry, M.Si., pada Kamis 11 Februari 2021, di Kampus USI, Jalan Sisingamangaraja, Kota Pematang Siantar, Sumatera Utara.
Rektor USI menyebutkan, program Kampus Merdeka meliputi delapan kegiatan di luar kampus.
“Kebijakan Kampus Merdeka ini merupakan kelanjutan dari konsep Merdeka Belajar. Intinya, adanya MoU ini akan memperkuat dan memberikan energi positif bagi mahasiswa dalam mengikuti program Kampus Merdeka yang isinya mengenai pemberian hak kepada mahasiswa untuk mengambil mata kuliah di luar Prodi dan melakukan perubahan definisi Satuan Kredit Semester (SKS),” kata Corry.
Dijelaskannya, kesepakatan Pemkab Karo-USI ini akan dikembangkan sesuai MoU mencakup delapan contoh kegiatan mahasiswa yang dapat dilakukan di luar kampus asal. Antara lain: 1) magang/praktik kerja, 2) proyek di desa, 3) mengajar di sekolah, 4) pertukaran pelajar, 5) penelitian/riset, 6) kegiatan wirausaha, 7) studi/proyek independen, 8) proyek kemanusiaan.
Baca Juga:
Jelajah Imlek, Hoki di Berbagai Kota Indonesia Versi Tiket.com