RIENEWS.COM – PT Telkom Indonesia dan Alibaba Cloud menandatangani nota kesepahaman (Memorandum of Understanding [MoU]) layanan berbasis cloud yang didukung teknologi Artificial intelligence (AI)di pasar Indonesia. Kerja sama ini bertujuan memperkuat ekosistem digital.
Kerja sama ini diumumkan dan ditandatangani Direktur Strategic Portfolio Telkom, Budi Setyawan Wijaya dan Presiden Bisnis Internasional Alibaba Cloud Intelligence, Selina Yuan, saat acara Alibaba Cloud Global Partner Summit 2024 pada 3 Desember 2024.
Kemitraan ini menjadi langkah penting memperkuat kolaborasi antara Telkom dan Alibaba Cloud, serta mencerminkan pertumbuhan bisnis yang konsisten dalam beberapa tahun terakhir. Perusahaan berkomitmen untuk terus berinovasi, mengembangkan model bisnis yang saling menguntungkan, dan menciptakan sumber pendapatan baru.
Melalui kemitraan ini, Telkom dan Alibaba Cloud bertujuan untuk mencapai misi dan tujuan bisnis dengan menyediakan solusi yang efisien, serta memanfaatkan ekosistem teknologi yang kuat untuk pasar Indonesia.
VP Global Strategic Partnership Telkom, Candra Kusuma Wardhana saat sesi seremoni MoU, menyebutkan, kemitraan ini adalah bukti komitmen Telkom mendorong transformasi digital di Indonesia.
“Dengan menggabungkan kapabilitas kami (Telkom) dengan Alibaba Cloud, kami yakin dapat memberikan solusi cloud yang inovatif dan efektif untuk memenuhi kebutuhan pelanggan kami yang terus berkembang,” kata Candra dalam siaran pers, pada Rabu, 11 Desember 2024.
Direktur Strategic Portfolio Telkom, Budi Setyawan Wijaya mengungkapkan, kolaborasi ini akan meningkatkan kemampuan layanan cloud.
“Kami yakin bahwa kemitraan ini akan secara signifikan meningkatkan kemampuan layanan cloud Telkom dan memperkuat posisi perusahaan dalam menyediakan solusi digital yang komprehensif di Indonesia,” ujarnya.
Telkomsigma (anak perusahaan Telkom) berperan sebagai distributor untuk Alibaba Cloud. Direktur Utama Telkomsigma Dwi Sulistiani mengatakan, kerja sama Telkom dan Alibaba Cloud sebagai bukti komitmen Telkom dalam penyediaan ekossistem hybrid-cloud terbaik.
Artikel lain
Bisnis Digital Makin Tumbuh Telkom Indonesia Bukukan Pendapatan Rp112,2 Triliun
Microsoft Investasi Rp27,6 Triliun untuk AI di Indonesia
Nex-BE Fest 2024 MDI Ventures Diperkirakan Hasilkan Nilai Sinergi Rp4 Triliun