Kapolda Sumut: Dua Eksekutor Pembakar Rumah Wartawan Sempurna Pasaribu Ditangkap

Kapolda Sumatera Utara Komjen Agung Setya Imam Effendi bersama Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasan memberikan keterangan pers penangkapan dua tersangka eksekutor pembakar rumah wartawan Sempurna Pasaribu, di Mapolres Tanah Karo, pada Senin, 8 Juli 2024. Foto Rienews.com.
Kapolda Sumatera Utara Komjen Agung Setya Imam Effendi bersama Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasan memberikan keterangan pers penangkapan dua tersangka eksekutor pembakar rumah wartawan Sempurna Pasaribu, di Mapolres Tanah Karo, pada Senin, 8 Juli 2024. Foto Rienews.com.

RIENEWS.COM – Kepolisian Daerah Sumatera Utara terus melakukan penyidikan mencari aktor intelektual pembakar rumah wartawan Rico Sempurna Pasaribu di Jalan Nabung Surbakti, Kelurahan Padang Mas, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, setelah menangkap dua tersangka eksekutor.

Kebakaran yang terjadi pada Kamis dini hari, 27 Juni 2024, itu menewaskan Sempurna Pasaribu (47 tahun) beserta istrinya, Elfrida boru Ginting (48 tahun), anaknya, Sudi Investigasi Pasaribu (12 tahun), dan cucunya, Loin Situngkir (3 tahun).

Penangkapan dua tersangka pembakar rumah wartawan Sempurna Pasaribu disampaikan Kapolda Sumatera Utara Komjen Agung Setya Imam Effendi bersama Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasan di Mapolres Tanah Karo, pada Senin, 8 Juli 2024.

Kapolda Sumut Komjen Agung menyatakan, pengungkapan kasus pembakaran rumah wartawan Tribrata.tv, Sempurna Pasaribu dilakukan penyidik dengan menerapkan scientific crime investigation.

“Saya ingin menyampaikan bahwa Polda Sumatera Utara menekankan bagaimana penyidikan kita berbasis pada scientific crime investigation. Satu pola bekerjanya penyidik berdasakan cara kerja ilmiah. Kita tahu bahwa bekerja ilmiah ini kita semua harus memulai dari bagaimana kita merumuskan masalah. Kebakaran di rumah Rico Sempurna, tentu permasalahan ini kita jawab melalui dua hipotesa yang kita bangun. Apakah ini adalah kejahatan, atau ini bukan kejahatan. Karena satu hal, kebakaran bisa terjadi banyak faktor. Pada hipotesa pertama, apakah ini kejahatan, penyidik membuktikan apakah hipotesa atau premis yang kita bangun, itu harus dibuktikan,” kata Kapolda.

Dijelaskannya, cara penyidik membuktikan bahwa kejadian kebakaran di rumah Sempurna Pasaribu adalah kejahatan, penyidik melakukan olah tempat kejadian perkara hingga autopsi terhadap keempat korban.

“Kita lakukan tidak hanya sekali, beberapa kali kita lakukan pengulangan-pengulangan, karena kita ingin menemukan fakta dan bukti apa yang ada dalam TKP itu,” ungkap Kapolda.

Kondisi TKP yang tidak rusak, ditegaskan Kapolda, memudahkan tim forensik bekerja.

“Terima kasih masyarakat Karo yang sangat mendukung proses penyidikan ini, tidak ada upaya merusak TKP. Ini memudahkan petugas Laboratorium Forensik kami bekerja,” kata Agung.

Dari penyidikan di TKP dan dari berbagai sumber seperti foto satelit meski di hari kejadian cuaca mendung sehingga tidak dapat jelas melihat lokasi, menurut Kapolda, penyidik menemukan barang bukti dua botol kemasan minuman mineral berisi bahan bakar jenis solar dan pertalite.

“Kita menelusuri sekitar TKP, Alhamdulillah, 30 meter dari lokasi itu kita temukan barang bukti, dua botol minuman kemasan yang ada sisanya, sudah kita periksa bahwa sisa bahan bakar yang ada dalam botol ini adalah campuran solar dan pertalite,” ujar Kapolda.

Selain barang bukti dua botol kemasan minuman berisi bahan bakar, penyidi juga menyita dari kedua tersangka selimut dan sebo.

Sementara hasil autopsi terhadap keempat korban, Komjen Agung menyebutkan, terdapat jelaga pada bagian pencernaan keempat korban.

Aktor Intelektual

Berbekal barang bukti dan scientific crime investigation, polisi menangkap dua tersangka eksekutor pembakar rumah wartawan Sempurna Pasaribu. Kedua tersangka R dan Y ditangkap Satreskrim Polres Tanah Karo pada Minggu malam, 7 Juli 2024.

Artikel lain

Kapolda Sumut Komjen Agung Kunjungi Keluarga Wartawan Sempurna Pasaribu

Dewan Pers Bentuk Tim Investigasi Kebakaran Rumah Wartawan Sempurna Pasaribu

Kompolnas Datangi TKP Tewasnya Sempurna Pasaribu Beserta Istri Anak dan Cucunya